kesehatan

Vitamin Untuk Ibu Menyusui Agar Asi Bergizi Dan Lancar

Setelah melahirkan, perjuangan seorang wanita belum berakhir, terutama dalam menyusui buah hatinya. Meskipun banyak produk susu formula tersedia di pasaran, kandungan gizi dan kualitasnya tentu tidak sebanding dengan ASI yang dihasilkan oleh ibunya sendiri. Namun, ibu yang menyusui juga memerlukan asupan nutrisi tambahan untuk memastikan produksi ASI yang berkualitas dan lancar. Ada beberapa jenis vitamin untuk ibu menyusui yang sebaiknya tersedia dan dikonsumsi.

Makanan Pelancar Asi Yang Mudah Didapatkan

Sebenarnya tanpa harus membeli multivitamin di luaran sana, ada banyak bahan makanan sehari-hari yang bisa kamu temui, kaya akan vitamin bagi ibu menyusui, diantaranya adalah:

  1. Bawang putih, kerab dijadikan sebagai penyedap masakan, sebenarnya bawang putih ini dikenal dengan berbagai jenis senyawa yang bagus untuk kesehatan, termasuk diantaranya adalah padat gizi yang bagus untuk ibu menyusui. Karena ternyata makanan yang satu ini bisa membantu meningkatkan produksi asi.
  2. Biji-bijian, selanjutnya adalah dengan konsumsi biji-bijian atau yang dikenal sebagai real food, pastinya tidak asing ada banyak jenisnya, karena punya peran penting untuk membantu dalam mendukung hormon-hormon yang berperan dalam memperlancar produksi asi, sebut saja diantaranya adalah gandum utuh, beras merah, quinoa serta masih banyak lagi diantaranya.
  3. Sayuran hijau, jangan lupa juga untuk mengonsumsi sayuran hijau yang dikenal bagus karena kaya akan kandungan antioksidan sekaligus kalsium, serat sampai dengan folat yang dapat meningkatkan kualitas asi. Bahkan banyak diantara sayuran hijau yang kaya akan kandungan fitoesterogen, dimana hal tersebut bagus untuk meningkatkan produksi asi.
  4. Jahe, jahe ini juga mengandung vitamin yang bagus bagi wanita yang sedang menyusui, sehingga jangan dilewatkan. Jahe ini bisa membantu merangsang agar produksi asi nantinya meningkat, dapat dijadikan sebagai teh maupun juga digunakan sebagai tambahan bumbu masakan.
  5. Daging rendah lemak, banyak vitamin untuk ibu menyusui yang terkandung dalam daging merah maupun daging ayam, namun pastikan mengonsumsi yang rendah lemak saja. Nantinya kualitas asi bisa jauh lebih baik jika mengonsumsi makanan yang padat nutrisi seperti diantaranya adalah daging ini.
  6. Daun katuk, pastinya sudah tidak asing lagi bahwa daun tersebut dikenal bagus dalam meningkatkan produksi asi bukan, karena memang kaya akan kandungan senyawa bergizi yang ada didalamnya.

Penyebab Asi Tidak Lancar

Pada dasarnya ada beberapa wanita yang mengalami permasalah, dimana produksi asinya terkendala atau tidak lancar, hal ini sebenarnya bisa terjadi disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu:

  1. Stress serta kecemasan, wanita yang baru saja melahirkan sebaiknya menjaga pola pikir agar tidak mudah stres atau bahkan mengalami kecemasan berlebihan, dimana hal inilah yang bisa memicu produksi asi menjadi tidak lancar.
  2. Kekurangan nutrisi, penyebab yang lainnya juga bisa terjadi akibat kekurangan asupan nutrisi yang dikonsumsi, sehingga secara otomatis asi juga tidak bisa keluar. Penting dalam memperbaiki pola makan serta asupan makanan yang dikonsumsi.
  3. Kondisi medis tertentu serta gangguan hormonal, penyebab yang lainnya adalah bisa dipicu karena masalah kesehatan yang dialami oleh wanita, diantaranya adalah PCOS, dimana menurut penelitian hal ini membuat penderitanya juga kesulitan dalam memproduksi asi.
  4. Tidak ada pemenuhan frekuensi menyusui secara cukup, bisa juga dipicu karena tidak terpenuhi frekuensi dalam menyusui, sehingga produksi asi juga jadi tidak banyak.

Jenis-Jenis Vitamin Yang Dibutuhkan Menambah Kualitas Asi

Berikut ini diantaranya jenis-jenis vitamin untuk ibu menyusui  yang penting sehingga asi berkualitas, diantaranya adalah:

  1. DHA, jenis yang pertama adalah DHA yang berguna untuk sistem saraf bayi. Sehingga busui harus banyak konsumsi makanan dengan kandungan ini, sebut saja diantaranya adalah ikan dan minyak ikan.
  2. Vitamin D, kekurangan vitamin D tidak hanya buruk untuk kesehatan, melainkan juga akan mempengaruhi kualitas asi yang ikut menurun, solusinya adalah dengan mencukupi asupan vitamin D dari sinar matahari dan ditunjang dengan konsumsi suplemen juga, hal ini akan mencegah anak dari resiko terkenal penyakit rakitis.
  3. Vitamin C, jenis vitamin yang sangat dibutuhkan untuk mengoptimalkan sistem kekebalan tubuh bayi, busui harus mencukupinya dengan mengonsumsi banyak sayur dan buah dengan kandungan tersebut seperti kiwi, brokoli, paprika hingga blewah.
  4. Vitamin A, diperlukan untuk menjaga kesehatan kulit dan mata, bisa didapatkan dari bayam, hati, wortel sampai dengan ubi.
  5. Asam amino, penting dalam pembangunan protein serta pembentukan hormon dan memastikan agar sistem saraf bayi bisa berjalan secara lancar.

Itulah diantaranya asupan makanan yang kaya vitamin untuk ibu menyusui, pastinya jangan sampai terlewatkan. Selalu kontrol tumbuh kembang bayi, pastikan buah hati juga sudah memiliki asuransi kesehatan sebagai penunjang, seperti diantaranya produk dari Allianz.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *